Jaringan Komputer dapat diartikan sebagai dua atau lebih komputer beserta perangkat-perangkat lainnya yang dihubungkan agar dapat saling berkomunikasi dan bertukar informasi, sehingga membantu menciptakan efisiensi dan optimalisasi dalam bekerja (Norton, 1995, p5). Terdapat 3 (tiga) tipe jaringan yang sering digunakan, yaitu :
Klasifikasi Jaringan Komputer Berdasarkan Geografis
- Local Area Network (LAN)
Menurut Stalling (2004, p16) Local Area Network (LAN) adalah suatu jaringan komunikasi yang saling menghubungkan berbagai jenis perangkat dan menyediakan suatu pertukaran data diantara perangkatperangkat tersebut. LAN biasanya menghubungkan dua atau lebih komputer dan alat-alat yang terhubung dalam sebuah area geografis yang terbatas (sampai beberapa kilometer), berkecepatan tinggi, dan memiliki error yang rendah dalam suatu perusahaan. - Metropolitan Area Network (MAN)
Metropolitan Area Network (MAN) biasanya mencakup area metropolitan yaitu sebuah area yang biasanya lebih besar dari LAN tetapi lebih kecil dari WAN, misalnya antar wilayah dalam satu provinsi (Lammle, 2005, p674). MAN juga dapat menghubungkan beberapa LAN menjadi suatu bagian jaringan yang lebih besar lagi. Cakupan geografis dari MAN itu sendiri tidak menghubungkan area geografis yang berbeda. - Wide Area Network (WAN)
Menurut Mann Rubinson (1999, p14) WAN menghubungkan komputer dan alat-alat lainnya yang terpisah dengan jarak yang sangat besar. WAN dapat melakukan transmisi antar kota, wilayah, dan atau negara. WAN dapat dibuat dari penggabungan fasilitas jalur publik dan pribadi dan komponen-komponen seperti router, bridges, terminal, dan host. WAN digunakan untuk menghubungkan jaringan lokal yang satu dengan yang lainnya, sehingga pengguna atau komputer di lokasi yang satu dapat berkomunikasi dengan pengguna atau komputer di lokasi lain.