Direct marketing (pemasaran langsung) adalah hubungan langsung dengan konsumen individual yang ditargetkan secara cermat untuk memperoleh respons langsung dan membangun hubungan pelanggan yang langgeng – penggunaan surat langsung, telepon, televisi respons langsung, e-mail, internet, dan sarana lain untuk berkomunikasi secara langsung dengan konsumen tertentu (Kotler & Keller, 2016).
Pemasaran langsung adalah strategi pemasaran untuk menghasilkan suatu kontak langsung dengan pelanggan dalam melakukan kampanye iklan layanan atau produk.
Berikut adalah 3 indkator dari direct marketing yaitu :
Indikator Direct Marketing
- Target marketing, yaitu bisa menargetkan kelompok individu yang sangat spesifik dengan cara mempertahankan pelanggan serta mampu mengaktifkan kembali mantan pelanggan.
- Information acces, artinya jika pemakai telah mengunjungi situs tertentu, maka ia bisa mendapatkan sejumlah informasi mengenai spesifikasi produk, informasi pembelian dan seterusnya. Selain itu informasi baru dapat disajikan dengan sangat cepat dan real time.14 Jadi, pelanggan dapat memperoleh setumpuk informasi komparatif tentang BMT dan produk yang ada tanpa meninggalkan kantor atau rumah, mereka dapat langsung mengunjungi situs resmi yang ada tentang BMT.
- Creativity, artinya desain website yang menarik bisa mempengaruhi kunjungan ulang dan meningkatkan minat pengunjung situs terhadap perusahaan dan produknya.
Indikator Direct Marketing Menurut Ahli Kotler dan Armstrong
Menurut Kotler dan Armstrong (2014:521) mengemukakan beberapa indikator Direct Marketing adalah sebagai berikut: Face to face selling, Telemarketing, Online marketing.
- Face to face selling : Kemenarikan, Kesopanan, Keramahan , Penguasaan Produk serta kesigapan dan marketing dalam menjawab pertanyaan.
- Telemarketing : Ketepatan waktu menelepon , kesopanan , keramahan dan marketing saat berbicara saat ditelepon.
- Online marketing : suatu aktivitas atau usaha untuk melakukan pemasaran produk atau jasa yang di lakukan melalui media internet yang terhubung secara aktif.
Pembahasan terkait lainnya :
- Tujuan Pemasaran Langsung
- Pengertian Penjualan Pribadi
- Manfaat Pemasaran Langsung
- Prinsip Pemasaran dalam Islam
- Proses Kegiatan Personal Selling
- Pengertian Pemasaran Langsung
- Contoh Media Pemasaran Langsung
- Bentuk Bentuk Pemasaran Langsung
- Indikator Direct Marketing Menurut Ahli
- Konsep Konsep Pemasaran dan Contohnya
- Manajemen Pemasaran Menurut Para Ahli